TpziGpClGSAoTSz8TUC9GpO6GY==

Darurat Judi Online: Ribuan Akun Facebook Terlibat, Ancam Generasi Muda

Darurat Judi Online: Ribuan Akun Facebook Terlibat, Ancam Generasi Muda
Ilustrasi. Tampilan platform judi online jenis slot online/gacor. (Dok. Web)

PEWARTA JATIM - Penelitian terbaru oleh Ismail Fahmi, pakar media sosial dari Majelis Pustaka Informasi dan Digitalisasi PP Muhammadiyah, mengungkap situasi darurat judi online di Indonesia.

Melalui akun Twitternya, Fahmi memaparkan temuannya yang menunjukkan maraknya aktivitas judi online di platform Facebook.

Penelitian yang berlangsung dari 1 Mei 2023 hingga 22 Agustus 2023 ini menggunakan CrowdTangle dan kata kunci seperti "Slot", "Gacor", dan "Slotonline".

Hasilnya, ditemukan 3.656 akun yang aktif membicarakan judi online dengan 105.936 postingan dan 28 juta interaksi. Rata-rata 800 postingan judi online diunggah setiap hari.

Baca juga: Begini Upaya Pemberantasan Judi Online di Jawa Timur

Salah satu akun yang disorot adalah "Raspody Blog" dengan 58 ribu pengikut dan 526 postingan judi online.

Akun ini dikategorikan sebagai akun gaming yang melibatkan uang, dengan informasi cara setor ID dan nomor rekening bank.

Meskipun terdapat perdebatan mengenai kategori judi, halaman web permainan tersebut secara eksplisit menyatakan bahwa aktivitas tersebut adalah judi. Frasa seperti "judi Toto" dan "toto togel" ditemukan dalam deskripsi permainan.

Baca juga: Bandar Judi Online Buronan Polda Jatim Diciduk di Makassar

Temuan ini menunjukkan keprihatinan serius tentang dampak judi online, terutama bagi pemuda. Diperlukan tindakan segera untuk mengatasi peredaran judi online khususnya jenis slot gacor ini sebelum merembet lebih jauh dan memberikan dampak negatif yang lebih besar.

"Perlu ada regulasi yang jelas untuk mengatur aktivitas judi online, termasuk edukasi dan literasi digital bagi masyarakat, terutama generasi muda," tegas Fahmi.



Tonton juga video berita Indonesia viral 2024 di bawah ini dari kanal YouTube resmi Pewarta.



Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2024, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter

close